Photo by liburananak.com
Canzona School adalah sebuah pusat edukasi usia dini (Early learning education for the very young) dimana para bayi (3 – 18 bulan), dan anak hingga usia 6 tahun belajar dan bertumbuh di dalam kecintaan dan benefit dari Musik Klasik yang telah terbukti berdasarkan penelitian memiliki efek permanen yang sangat positif terhadap perkembangan otak seseorang hingga usia lansia.
Di dalam kelas para bayi, batita, hingga usia 6 tahun belajar bermain piano sejak dini dengan cara-cara yang menyenangkan, dan lingkungan yang sangat kondusif untuk mencintai bermain piano.
Bermain piano bukanlah hal yang mudah, karena merupakan suatu perjalanan pendidikan yang sangat panjang dan lama. Seringkali anak-anak menolak bermain piano. Di dalam kelas musik Canzona, anak-anak dibangun untuk memiliki hati yang mencintai piano dan keterampilan bermain piano yang solid.