Photo by liburananak.com
Nah bagi kalian yang mau jalan -jalan ke kawasan kebun binatang yang tidak perlu keluar kota. Anda pelanggan setia dapat menggunakan layanan yang di sediakan ini.
Repost from @putrihuerlimann
Naik Bus Satwa ke Taman. Terima kasih sharingnya Mba @putrihuerlimann Selalu informatif
.
.
#Repost @putrihuerlimann ・・・
Gara2 liat bus @pt_transjakarta lucu ini seliweran di jalan, akhirnya cari informasi lebih lanjut lewat internet dan ternyata bus berstiker aneka satwa ini bertujuan ke Ragunan dan berhentinya juga pas di depan @ragunanzoo!
.
Langsung deh besoknya ngajakin bocah nyobain bus ini, dan kebetulan emang dia (dan emaknya) belom pernah ke Kebun Binatang Ragunan
.
Kami berangkat kemarin (hari Jumat) jam 9.30pagi dari arah kuningan dengan naik Bus TransJakarta Koridor 6 (Dukuh Atas 2 - Ragunan) tapi ga berhasil naik yang berstiker satwa (karena ternyata hanya ada 2 bus seperti ini yang beroperasi), jadinya naik yang ada saja, sambil berharap semoga pas pulang bisa kesampean naik yang gambar satwa itu
.
Perjalanan ke Ragunan dari Kuningan dengan Bus TransJakarta hanya membutuhkan waktu 35-40menit (jadi kalo pernah liat spanduk di halte bertuliskan "Ragunan-Kuningan" hanya 35 menit" itu beneran lhoo!), padahal tau sendiri kan mampang macetnya kaya apa? tapi karena pake bus ini jadinya lancaaaarr
.
Begitu sampai di halte pemberhentian terakhir yaitu di depan Kebun Binatang Ragunan, kami langsung menuju loket. Disini pengunjung diminta untuk membeli JakCard (dikeluarkan oleh Bank DKI) dengan harga 30rb (berisi saldo 20rb) atau harga 60rb (berisi saldo 50rb) - pembayaran hanya bisa pakai cash/kartu debit Bank DKI yaa..JakCard ini bisa digunakan untuk masuk ke Kebun Binatang (harga tiket masuk dewasa 4rb dan anak 3rb -->beneran cuman segitu, ga salah ketik ko! ) Selain bisa digunakan di Kebun Binatang Ragunan, JakCard ini juga bisa digunakan di halte TransJakarta, kota Tua (untuk masuk museum) dan juga di Monas. Jadi jangan hilang yaa
.
O iya, pas pulangnya (sekitar jam 2 siang) kebetulan Bus bergambar satwa yang ditunggu-tunggu adaaa..makanya bocah seneng banget karena kesampean juga naik bus ini..yippie!!
.
Lanjut ke postingan berikutnya yaa..
.
**Foto 1-4 dok.pribadi PT TransJakarta
.
#bustransjakarta #transjakartaragunan #buswayragunan #koridor6 #ragunanzoo #kebunbinatangragunan #jakcard #liburanana
Date Visit : 15 Juli 2018