Photo by liburananak.com
Bali merupakan salah satu tempat kunjungan wisata yang sudah sangat terkenal. Banyak turis asing maupun lokal yang berkunjung ke sana. Namun apabila pengunjung berencana ingin pergi ke Bali, sepertinya harus mengunjungi Garuda Wisnu Kencana (GWK).
Patung GWK diciptakan I Gede Nyoman Nuarta, dan disebut-sebut sebagai patung terbesar di dunia.
Patung yang memiliki tinggi sekitar 20 meter ini dibuat menyerupai dewa Wisnu dan burung tunggangnya, yaitu Garuda. Hingga kini patung tersebut masih dalam proses pengerjaan.
Saat ini patung dewa Wisnu masih dibuat terpisah dengan Garuda. Nantinya, patung ini akan dibuat seakan dewa Wisnu sedang menunggangi Garuda.
Di sekitar patung dewa Wisnu, terdapat air suci yang merupakan mata air abadi dan disebut sebagai Parahyangan Somaka Giri. Mata air ini dianggap sakral oleh masyarakat setempat karena dipercaya dapat mengabulkan berbagai permohonan, seperti datangnya hujan di musim kemarau.
Tidak hanya itu saja daya tarik Garuda Wisnu Kencana. Ada beberapa wahana menarik yang wajib di kunjungi:
1.Lotus Pond
Lotus Pond merupakan area terbuka yang memiliki dinding pembatas berupa batuan kapur yang sangat kokoh dan eksotik. Dengan konsep outdoor-nya, Lotus Pond sering digunakan untuk acara-acara berskala nasional dan internasional.
Dari sini pun wisatawan dapat melihat patung Garuda dari sudut pandang yang berbeda, tepatnya dari atas kawasan patung Garuda tersebut.
Di wilayah ini juga terdapat Segway Fun Ride, yaitu sebuah alat beroda dengan setir, yang bisa dikendarai sambil berdiri. Anda bisa menggunakan alat ini untuk berkeliling mengitari GWK.
2. Flying Fox
Permainan menguji adrenaline ini dapat dinikmati juga di sekitar kawasan GWK. Bila pengunjung ingin memainkan permainan ini, permainan ini terdapat di dinding batuan kapur yang membatasi Lotus Pond.
3. Garuda Cinema
Apabila ingin menikmati pertunjukan seni seperti tari Kecak, tari Pendet, atau drama, pengunjung dapat menikmatinya di Garuda Cinema. Tempat ini menjadi salah satu tujuan favorit bagi para pengunjung, sebab Anda tak perlu mengeluarkan biaya sama sekali untuk menikmati Garuda Cinema.
Sumber: cosmopolitanfm.com
Lokasi : Garuda Wisnu Kencana
Jl. Raya Uluwatu, Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Bali
Tlp : (0361) 700 808
Buka : 08.00 - 22.00 WITA
Harga tiket: Senin - Jumat, Rp. 70,000 / 1 Dewasa.
Senin - Jumat, Rp. 60,000 / 1 Anak (5 - 12 tahun).
Sabtu & Minggu, Rp. 80,000 / 1 Dewasa.
Senin - Jumat, Rp. 70,000 / 1 Anak (5 - 12 tahun).
Anak dengan umur di bawah 4 tahun gratis.
Email : marketing@gwkbali.com
Website : http://gwkbali.com/