Photo by liburananak.com
Ayana Gedong Songo merupakan salah satu tempat wisata baru di Semarang. Tempat wisata yang satu ini akhir-akhir ini semakin banyak dikunjungi karena tempatnya yang unik dan instagramable. Tempat ini mulai dibuka untuk umum sejak tanggal 11 Juni 2018. Karena memiliki konsep yang unik, tempat ini langsung banyak menarik perhatian pengunjung.
Memang pihak pengelola Ayana Gedong Songo ini menyediakan banyak sekali spot foto keren untuk para pengunjung yang ingin berfoto. Latar pegunungan dan langit biru membuat tempat ini sangat indah untuk berfoto.
Tempat ini berada di dalam satu kawasan yang sama dengan Candi Gedong Songo, oleh karena itu untuk memasuki tempat ini kamu harus membeli tiket masuk Candi Gedong Songo dulu seharga 10 ribu rupiah.
Setelah memasuki kawasan candi, selanjutnya kamu bisa memasuki kawasan Ayana Gedong Songo dengan membayar tiket masuk 20 ribu rupiah untuk orang dewasa dan 10 ribu rupiah untuk anak-anak.
Pengelola tempat wisata ini menyediakan banyak spot cantik yang dapat dipakai para pengunjung untuk berfoto, diantaranya ada bubble tent, balon udara, tempat duduk unik di tengah kolam, hammock, dan lain sebagainya. Menurut pengelola, total ada 35 spot foto yang tersedia di tempat ini.
Namun perlu kamu ingat, tidak semua spot foto yang disediakan di sini adalah gratis. Ada beberapa spot foto yang berbayar, misalnya saja jika ingin berfoto di balon udara kamu harus membayar lagi Rp 5.000 per orang.
Sumber: idntimes.com
Lokasi : Ayana Gedong Songo Semarang
Krajan, Banyukuning, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah
Tlp : 0813-9039-0768
Buka : 07.00-17.00 WIB
Harga tiket: Dewasa Rp 20.000/orang
Anak-anak Rp 10.000/orang (per November 2018)