Photo by liburananak.com

About Taman Asik di kawasan Elite Menteng = Taman Izmail Marzuki

#RepostPlus @chiceniza

- - - - - -

Titik ternyaman saya di Jakarta adalah di daerah Menteng. Daerah elit, katanya. Jarang macet, trotoar lebar, pusat museum, pusat perpustakaan, banyak kafe-kafe kecil di Cikini, dan utamanya ada Taman Ismail Marzuki.

Alasan saya ke Azka dan Khalif bahwa kami akan menonton How to Train YD di bioskopnya. Padahal hanya akal-akalan saya supaya kami bisa eksplor TIM. Sayang, Planetarium sudah tutup saat kami tiba pukul 16. Di Minggu sore, kami disambut dengan angin sepoi dan beberapa kegiatan komunitas. Melihat anak-anak (mungkin usia 5 - 10 tahun) dari Teater Tanah Air yang sedang berlatih olah gerak, dikawal oleh Sang Pujangga Jose Rizal Manua. Mampir juga ke toko buku beliau, yang sebetulnya membuat saya tak terlalu betah berlama-lama karena semerbak bau kucing terasa pekat sekali (foto 5). .

.

 

Ke belakang, disambut dengan mural warna-warni yang sepertinya 2 tahun lalu saya ke sana belum ada. Mural tersebut dibuat oleh muralis LeDania dari Kolombia dan mengangkat tema tentang kebahagiaan mahluk hidup (dan saya pun tak kuasa ingin berpose #alakadarnya). Di depan Gedang Teater Jakarta yang megah, hidup sekali suasananya (dan membuat saya iri, di Bandung di mana ya ada begini? Taman Balai Kota?). Yang menarik perhatian saya adalah sekolompok anak tunawicara yang sedang bermain permainan tradisional dan kelompok tari Minang, yang belakangan saya baru tahu mereka menarikan Tarian Randai.

Tarian Randai, merupakan permainan tradisional di Minangkabau yang dimainkan secara berkelompok dengan membentuk lingkaran, kemudian melangkahkan kaki secara perlahan, sambil menyampaikan cerita. Randai menggabungkan seni lagu, musik, tari, drama dan silat menjadi satu. Ketika melihat itu, saya ingin ikut menari...! SERU BANGET. Kata @buderatna, celana untuk tarian Randai mencapai 250k karena terbuat dari bahan yg sangat berkualitas sehingga tidak akan robek kalau ditepuk-tepuk x) (lihat di slide terakhir video-nya) #infotambahan.

You need to Login or Register to post a review


Recommended Hotels & Restaurants


You need to Login or Register to ask a questions


You might also like this place

Download Our Apps