Photo by liburananak.com

About Bintaro Mini Farm

Liburan bersama anak di dalam kota tapi males jalan-jalan ke mal? Yuk manfaatkan waktu libur berharga ini engan mencoba wisata edukasi di Bintaro Fish Center (BFC) Mini Farm, atau lebih dikenal dengan nama "Bintaro Mini Farm".

Walapun luas lahannya mencapai 4000 meter persegi namun pemiliknya tetap menyebut sebagai Mini Farm karena tempat ini memang sebuah peternakan mini yang membudidayakan 4 macam hewan unik yang jarang ditemui di tempat lain. Yaitu, Kura-kura dari berbagai daerah di Indonesia, Kelinci dari berbagai macam ras, Lobster Air Tawar dan yang paling menggemaskan: Landak Mini!

Ternyata mengenal keragaman ciptaan Tuhan dalam bentuk hewan tidak harus selalu dilakukan di kebun binatang, karena di peternakan mini seperti BFC ini lah anak-anak malah tak hanya mengamati tapi juga bisa berinteraksi langsung dengan para hewan lucu itu.

Untuk berkunjung ke Bintaro Mini Farm bisa datang per keluarga maupun dalam bentuk rombongan.
Harga tiket per orang di Bintaro Mini Farm adalah Rp. 75.000,- per orang (sudah termasuk pemandu, pakan ternak, kegiatan dan souvenir). Percayalah, harga tiket Rp.75.000,- ini tidaklah mahal dibandingkan dengan ilmu dan pengalaman yang akan didapatkan oleh anak-anak.

Pemandu di Bintaro Mini Farm tidak hanya mendampingi dalam beragam kegiatan menarik tapi juga menjelaskan semua informasi tentang hewan yang sedang dihadapi oleh anak.

Wahana Kura-kura
Saat ke wahana Kura-Kura, Pemandu akan menjelaskan perbedaaan kura-kura darat dan yang harus hidup di air dan apa saja perbedaan kura-kura yang berasal dari Kalimantan, Papua atau Maluku.

Bintaro Mini Farm memiliki koleksi beberapa jenis kura-kura air tawar dan kura-kura darat. Salah satunya merupakan kura-kura air tawar terbesar di dunia dengan berat hampir 50 Kg.

Peserta akan memandikan kura-kura raksasa tersebut menggunakan sikat gigi, menyiramnya dan mengeringkan menggunakan handuk, setelah itu berphoto bersama kura-kura tersebut.

Wahana Kelinci
Saat di kandang kelinci, anak-anak bisa melihat bayi-bayi kelinci yang tidur di kotak dengan tumpukan bulu-bulu, Pemandu pun menjelaskan bahwa ibu kelinci akan mencabuti bulunya sendiri dari tubuhnya demi bisa memberikan "selimut bulu" yang hangat untuk bayi-bayinya.

Peternakan kelinci Bintaro Mini Farm didirikan pada tahun 2010 dengan koleksi lebih dari 150 kelinci dengan jenis yang berbeda-beda. Peserta dapat memberi makan kelinci dan bermain bersama kelinci tersebut di padang rumput.

Wahana Lobster Air Tawar
Saat di wahana di Lobster, orangtua kita juga bisa aktif bertanya tentang pemeliharaan lobster, beda lobster laut dengan air tawar, cara merawat telur-telur Lobster dan lain sebagainya.

Peternakan lobster air tawar berdiri sejak tahun 2002, dipeternakan ini peserta akan belajar melihat perbedaan antara lobster air tawar dan lobster laut, jantan dan betina, lobster air tawar yang bertelur, lobster yang sedang ganti kulit dan lain lain.

Peserta juga akan belajar memegang lobster menggunakan tangan kosong, setelah itu akan masuk kedalam kolam renang penuh dengan lobster dan ikan, lalu berusaha untuk menangkap lobster dan ikan tersebut menggunakan serokan atau tangan kosong.

Wahana Landak Mini
Di wahana Landak Mini, sang Pemandu akan menjelaskan tentang serba serbi merawat Landak Mini, cara memandikannya dan jenis-jenis Landak Mini yang ternyata walaupun semua tampak serupa ternyata masing-masing jenis mempunyai keunikan tersendiri yang khas.

Peternakan Landak Mini di Bintaro Mini Farm sudah berdiri sejak 2008 ini merupakan peternakan landak mini terbesar didunia, dengan koleksi lebih dari 700 landak mini.

Peserta akan belajar cara memegang landak mini, memandikan mereka, membedakan jantan dan betina dan belajar mengenali 16 jenis warna landak mini.

Semangat Bintaro Mini Farm
Pemilik BFC atau Bintaro Mini Farm, Cun Cun Setiawan membuat konsep BFC Mini Farm yang memang sengaja dibuat berbeda dengan kebun binatang. Di sini pengunjung bisa berinteraksi dengan hewan, tidak hanya melihat dari balik jeruji kandang. Beragam kegiatan yang diberikan sangat bernilai edukatif untuk pengunjung, terutama anak-anak. Pengetahuan yang didapat juga dapat lebih melekat dalam ingatan mereka.

Dengan area yang luas, BFC Mini Farm dapat dipilih sebagai tempat mengisi liburan keluarga bersama anak-anak atau studi tur anak sekolah.

Souvenir dari Bintaro Mini Farm.
Setelah puas berwisata di Bintaro Fish Centre Mini Farm, setiap pengunjung akan diberikan masing-masing souvenir berupa hiasan keramik berbentuk kura-kura yang lucu sebagai kenang-kenangan.

Menarik bukan? Yuk ajak keluarga ataupun rombongan tur sekolah mengunjungi tempat wisata yang bernilai edukasi ini.
Rute Menuju ke BFC atau Bintaro Mini Farm

Jika ingin berkunjung, Bintaro Mini Farm ada di Tegal Rotan RT 03/07 No.123, Desa Sawah Baru, Ciputat, Kota Tangerang Selatan. Ancer-ancernya adalah dekat dengan Bintaro Exchange Mall dan SMAN 10. Bila Ayah Ibu menggunakan aplikasi penunjuk jalan Waze, maka akan sangat mudah mencarinya karena tinggal memasukkan "Bintaro Fish Centre" di kolom pencarian. Lokasinya dari jalan raya memang agak masuk ke dalam dan melewati rumah-rumah penduduk, tapi begitu sampai di lokasi suasananya luas dan tenang.

O iya, ini dia beberapa tips ke Bintaro Mini Farm:

  1. Sebelum datang, usahakan menelpon terlebih dahulu untuk menanyakan apakah di hari yang kita inginkan sedang ada kunjungan rombongan. Untuk kunjungan perorangan atau keluarga, usahakanlah datang saat sedang tidak ada kunjungan rombongan, supaya anak-anak bisa lebih puas dan nyaman berinteraksi dengan hewan-hewan yang ada di BFC Mini Farm.

  2. Jangan lupa membawa baju ganti lengkap, handuk dan alat mandi untuk anak karena mereka akan basah-basahan saat heboh menangkap Lobster di kolam.

  3. Membawa makanan dan minuman sendiri diperbolehkan, terutama bawalah minum atau air putih yang banyak karena anak-anak akan banyak berjalan kesana kemari sehingga cepat haus.

  4. Karena BFC Mini Farm juga merupakan peternakan lobster, maka kalau Ayah Ibu ingin berwisata kuliner menu Losbter bisa lho langsung di lokasi..Lobster hidup ditangkap, ditimbang dan di masak sesuai selera kita oleh sang juru masak..nyaaammm! Tapi sebaiknya telpon dulu ya apakah saat kita datang juru masaknya sedang ada sehingga kita bisa sekalian makan siang setelah menemani anak kita bermain sambil belajar di BFC Mini Farm.

Yang anak-anaknya suka dengan hewan, wajib berkunjung ke BFC Mini Farm. Dijamin mereka pasti senang karena bisa menambah wawasan tentang dunia binatang dengan cara yang menyenangkan. Apalagi pemandunya baik dan tidak pelit berbagi ilmu, sehingga orangtua yang ikut mendampingipun juga kebagian tambah wawasan. Bintaro Fish Centre Mini Farm? Highly Recommended lah! :)

Berkenalan dengan Kura-kura darat 

Koleksi hewan Keong di Bintaro Mini Farm 

Belajar memandikan Kura-kura 

Mengenal berbagai jenis Kura-kura dari berbagai daerah di Indonesia 

Kura-kura dari Maluku 

Leher Kura-kura Maluku ini ternyata panjang sekali! 

Kura-kura yang menyembunyikan kepala & seluruh anggota badannya.

Menuju ke Peternakan Kelinci melewati kolam Lobster Air Tawar 

Memberi makan Kelinci yang berebut makanan dari tangan anak-anak 

Anak-anak juga bisa melihat bayi-bayi Kelinci yang diselimuti oleh bulu-bulu sang Ibu yang sengaja dicabuti sendiri oleh induknya.

Belajar menangkap Kelinci di lapangan rumput..Ternyata gak mudah lho mengejar Kelinci..

Kelinci-kelinci yang berhasil ditangkap, disayang dan diberi makanan 

Di halaman rumput ini, anak-anak juga bisa melihat kegiatan Kelinci menggali lubang di tanah untuk istirahat mereka.

Saatnya terjun ke kolam dan memanen Lobster Air Tawar, sepuasnya! Boleh dibawa pulang setelah ditimbang & dibeli :) 

Gak usah takut digigit oleh Capit Lobster karena menangkapnya dengan jaring kok :) 

Lobster Air Tawar yang sedang bertelur 

Setelah mandi bersih dari kolam Lobster, saatnya memberi makan ikan nila & mas di kolam ikan 

Suasana asri di Bintaro Mini Farm 

Berkenalan dengan Landak Mini...Rasanya geliii saat dipegang di telapak tangan kita :)) 

Landak Mini yang menggemaskan :) 

Anak-anak mendapatkan penjelasan dari Guide mengenai segala sesuatu tentang Landak Mini, mulai dari jenis kelamin sampai cara merawatnya. 

Belajar memandikan Landak Mini dengan penuh kasih sayang...Ternyata Landak Mini juga pandai berenang! 

Setelah selesai mandi, jangan lupa mengeringkan Landak Mini dengan handuk supaya mereka kembali hangat :) 

Gerombolan Landak Mini yang sedang tidur siang...Zzzzz..

Landak Mini di Bintaro Mini Farm dijual lho...Silahkan bagi yang berminat membeli :)

Ini dia perbedaan Lobster Air Laut (kiri) dan Air Tawar (kanan).

Anak-anak pun diajarkan cara memegang Lobster Air Tawar...Gak gigit kok :) 

Pintu masuk Bintaro Mini Farm 

Souvenir Kura-kura Keramik kecil untuk setiap pengunjung yang membeli tiket.

 

Bintaro Mini Farm (Bintaro Fisn Centre) 

  • Alamat: Jl. Baitis Salmah Kavling,Tegal Rotan, Sawah Baru, Ciputat, Tangerang Selatan Banten 15413 - (Dekat pintu keluar Tol Bintaro Pondok Aren, Seberang Mall Bintaro XChange (BXC) Bintaro Jaya)
  • Telephone: 0812.80.989.08 atau 085.100.766.442 
  • Whatsapp : 0812.80.989.08
  • Jam Operasional: Tetap buka di hari kerja, sabtu minggu & tanggal merah Jam 08:00 - 17:00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp. 75.000/peserta (dewasa & anak-anak, hari kerja, hari raya & sabtu minggu)
  • Tiket masuk sudah termasuk jasa pemandu, makanan untuk binatang dan souvenir kura-kura,

You need to Login or Register to post a review


Recommended Hotels & Restaurants


You need to Login or Register to ask a questions


You might also like this place

Download Our Apps